Cerita tentang cokelat yang merupakan hasil dari olahan dari biji kakao (Theobroma cacao) adalah tema utama TemuKonco Podcast episode kali ini.
Hampir semua orang dari berbagai usia menyukai panganan yang mengandung hasil olahan dari biji kakao ini.
Ternyata banyak cerita unik dibalik tanaman yang buahnya sering menjadi bahan baku make-up, permen, cake, roti, bahkan untuk obat-obatan. Jadi tidak melulu sekadar hadiah di hari Valentine bagi anak-anak muda yang sedang kasmaran.
Untuk itu kali ini kita akan ngobrol lebih dalam seputar cokelat yang selalu nikmat tapi ternyata tak selalu manis itu bersama Wednes Aria Yuda, seorang wirausahawan muda sukses yang bersama sang Istri memiliki produk Cokelat nDalem, yang merupakan produk asli khas dari Yogyakarta.
Kerabat Kerja:
1. Supervisor : Jatmiko Kresnatama
2. Chief Project : Elmo Ramadhan
3. Chief Teknis Audio : Very Farobye
Direkam di Waiwai Studio di bawah asuhan Lintang Enrico
Leave a Reply